Blog sederhana tentang tips bermanfaat dan wawasan penunjang pengetahuan

Cara Mengatasi Anak Susah Makan Yang Paling Efektif

Cara mengatasi anak susah makan memang perlu diketahui oleh para orang tua. Ketika anak mengalami susah makan, memang menjadi masalah yang sangat besar bagi para orang tua. Apalagi buat anak yang masih bayi atau masa pertumbuhan. Asupan gizi masih perlu diberikan dengan banyak dari berbagai jenis masakan. Mungkin anda sudah melakukan banyak cara supaya anak anda mau makan. Tetapi tetap tidak berhasil. Sebelum mengetahui hal yang harus anda lakukan untuk mengatasi susah makan pada anak. Lebih baik anda ketahui terlebih dahulu apa penyebabnya. Supaya lebih efektif cara yang akan anda lakukan nantinya.
Penyebab Anak Susah Makan

Cara mengatasi anak susah makan

Cara Mengatasi Anak Susah Makan

Sebenarnya ada berbagai hal yang menyebabkan anak kehilangan selera makannya atau susah makan. Pertama anak tumbuh gigi. Pada saat masa-masa anak tumbuh gigi, biasanya selera makannya akan hilang. Hal ini dikarenakan, dia merasakan sesuatu yang aneh pada mulutnya dan juga akan sedikit menimbulkan rasa sakit. Sehingga membuat anak malas untuk mengunyah makanan. Penyebab yang kedua adalah anak sedang sakit atau kurang enak badan. Jadi dia merasa nafsu makan yang menurun.
Penyebab lainnya adalah anak terlalu banyak makan cemilan, makan makanan manis terlebih dahulu sebelum makan dan masih banyak lainnya. Untuk anak yang masih dalam masa pertumbuhan, memang bagus diberi cemilan. Tetapi lebih baik jangan terlalu banyak memberi cemilan yang manis. Lebih baik buah atau sayuran. Ini akan lebih bagus untuk masa pertumbuhan anak. Selain itu juga tidak membuat anak anda menjadi susah makan. Dengan mengkonsumsi makanan manis, akan membuat anak cepat merasa kenyang.

Cara Mengatasi Susah Makan Pada Anak

Diatas anda sudah mengetahui apa saja penyebab anak susah makan. Kini saatnya anda mengetahui cara mengatasi anak susah makan yang benar. Pertama anda bisa memberikan porsi yang lebih sedikit daripada biasanya. Mungkin ini akan membantu anak anda makan lebih nafsu, karena melihat jumlah makanan yang tidak begitu banyak. Kedua buatlah variasi makan lebih banyak. Buat makanan yang berbeda dari biasanya. Anda juga bisa membentuknya menjadi bentuk-bentuk yang lucu. Saat ini ada banyak sekali alat yang bisa digunakan untuk membentuk makanan. Ini akan membuat anak anda menjadi semangat untuk memakan makanannya.

Cara mengatasi susah makan selanjutnya adalah dengan menjadikan waktu makan sebagai waktu yang menyenangkan. Jangan pernah untuk mengancam atau memarahi anak anda ketika tidak mau makan. Tetapi bujuklah dengan cara yang menyenangkan. Jadi tidak membuat anak merasa ketakutan ketika waktunya makan. Berikan waktu makan yang teratur, ini membuat anak disiplin ketika waktunya makan. Jika sudah melakukan banyak hal tetapi belum berhasil, cobalah untuk menggantinya dengan cemilan sehat. Bisa memberikan campuran buah alpukat dengan susu tanpa gula dan berbagai jenis buah-buahan lainnya.

Anda juga jangan memberikan iming-iming hadiah jika anak anda tidak ingin makan. Ini akan membuat mental psikologi anak menjadi berharap hadiah terus. Pada saat makan jangan terlalu banyak memberikan minum pada anak anda. jika anak anda banyak minum, malah akan membuat perut lebih cepat kenyang. Sekarang anda sudah mengetahui bagaimana cara mengatasi anak susah makan. Semua cara itu bisa menjadi solusi yang tepat buat anda. selamat mencoba.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Cara Mengatasi Anak Susah Makan Yang Paling Efektif

0 komentar:

Posting Komentar